Myanmar Disebut Gunakan Senjata Israel untuk Membantai Muslim Rohingya

Anton Suhartono
Pengungsi etnis Rohingya di Bangladesh (Foto: AFP)

TEL AVIV, iNews.id - Penulis dan jurnalis Israel, Tsur Shezaf, mengungkap laporan mengejutkan yang diberitakan surat kabar negara itu, Yedioth Ahronoth. Isinya, militer Myanmar menggunakan senjata Israel untuk membantai muslim etnis Rohingya di Negara Bagian Rakhine.

Tim pencari fakta Dewan HAM PBB sebelumnya menyebut, militer Myanmar melakukan pembersihan etnis di Negara Bagian Rakhine dalam kekerasan yang sudah berlangsung sejak 2012.

"Senjata-senjata Israel digunakan dalam pembersihan etnis dan agama yang dilakukan pasukan Myanmar terhadap etnis minoritas Rohingya, mengakibatkan pembantaian dan penganiayaan 700.000 muslim dan terusir dari negara mereka," bunyi laporan, dikutip dari Middle East Monitor, Jumat (31/8/2018).

Shezaf menegaskan Israel turut berkontribusi terkait kekerasan terhadap muslim Rohingya dengan tidak mematuhi resolusi pemboikotan internasional yang disuarakan PBB, termasuk mencegah masuknya senjata ke Myanmar.

Masih kata Shezaf, Israel, melalui militer dan industri pertahanan, masih melanjutkan pengiriman berbagai senjata kepada angkatan bersenjata Myanmar, termasuk teknologi militer.

“Israel dan Myanmar memiliki ikatan sejarah yang panjang, dan tidak masuk akal jika kita mengulangi kesalahan yang sama seperti kepada Afrika Selatan, yakni rezim apartheid, dengan Myanmar yang melakukan kejahatan pembersihan etnis,” tulisnya.

Sejauh ini belum ada tanggapan dari pemerintah Israel, termasuk Myanmar, atas tuduhan Shezaf.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
49 menit lalu

Terungkap, Ini Pihak di Balik Penerbangan Misterius 153 Warga Gaza ke Afrika Selatan

Internasional
16 jam lalu

Nah, Iran Curiga Badan Energi Atom Internasional Bantu Israel Serang Fasilitas Nuklirnya

Internasional
19 jam lalu

PM Israel Netanyahu Tegaskan Menolak Negara Palestina

Internasional
21 jam lalu

Ini Isi Draf Resolusi Dewan Keamanan PBB soal Negara Palestina yang Bikin Israel Takut

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal