Sebelunya Trump mengatakan, pertemuannya dengan Rutte di sela Forum Ekonomi Dunia (WEF) Davos membahas Greenland berlangsung produktif.
Dia mengatakan, kerangka kerja "kesepakatan" masa depan mengenai Greenland dan wilayah Arktik yang lebih luas telah dibentuk.
Sementara itu Juru Bicara NATO Allison Hart membela Rutte. Menurut dia, Rutte tidak mengusulkan kompromi apa pun soal kedaulatan Denmark selama pembicaraan tersebut.