Stasiun televisi berita CBS, mengutip sumber pejabat yang mengetahui diskusi tersebut, melaporkan hingga Selasa (20/1/2026), Trump telah mengundang lebih dari 10 negara, namun hanya lima, yakni Uni Emirat Arab (UEA), Belarusia, Maroko, Hongaria, dan Kanada, yang secara terbuka menerima undangan untuk bergabung.
Juru Bicara Kremlin Dmitry Peskov mengatakan, pemerintahannya belum mengetahui seluruh rincian mengenai inisiatif Dewan Perdamaian Gaza dan berharap segera mendapat penjelasan dari AS.
Sumber-sumber pejabat AS melaporkan, Trump berharap bisa menggelar seremoni penandatanganan Dewan Perdamaian Gaza di sela-sela Forum Ekonomi Dunia (WEF) Davos, Swiss, Kamis (22/1/2026).