Menurut The New York Post, rekaman dari tempat kejadian menunjukkan kekacauan di dalam toko saat pencuri melesat di antara koridor mal dan menghancurkan etalase. Para penjahat merobohkan rak dan manekin sebelum mengambil apa pun yang bisa mereka bawa sementara para karyawan toko hanya bisa menyaksikan tanpa daya.
Menurut LAPD, para pencuri melarikan diri menggunakan beberapa kendaraan, termasuk mobil BMW dan Lexus.