Sebuah sumber keamanan video mengungkap, setidaknya 30 drone kamikaze diluncurkan sekaligus, menjadikannya serangan terbesar yang dilakukan Huzbullah selama perang yang sudah berlangsung 8 bulan lebih.
Hizbullah dan Israel hampir setiap hari terlibat saling serang sejak Oktober. Namun terjadi peningkatan tajam dalam 2 hari terakhir
setelah serangan Israel yang menewaskan komandan Hizbullah pada Rabu.
Pada hari itu saja, Hizbullah melakukan setidaknya delapan serangan sebagai pembalasan. Akibatnya suara sirene serangan udara terdengar di kota-kota di Israel bagian utara hingga Kamis.
Para pejabat Israel mengatakan, sekitar 40 roket telah ditembakkan dari Lebanon pada Kamis sore saja.
Serangan Israel ke Lebanon telah menewaskan lebih dari 300 pejuang Hizbullah sejak 7 Oktober. Sementara jumlah warga sipil Lebanon yang tewas sekitar 80 orang. Sementara serangan Hizbullah telah menewaskan 18 tentara Israel dan 10 warga sipil.