WASHINGTON DC, iNews.id – Mantan Gubernur New Jersey yang calon presiden AS dari Partai Republik, Chris Christie, berjanji untuk mengirimkan tentara Amerika ke Jalur Gaza jika dia terpilih pada Pemilu 2024. Tujuannya adalah untuk membebaskan para warga AS yang ditawan di daerah kantong Palestina itu.
Hal itu diungkapkannya dalam debat pendahuluan keempat calon presiden Partai Republik yang berlangsung pada Kamis (7/12/2023) di Tuscaloosa, Alabama. Debat itu disiarkan di televisi oleh lembaga penyiaran NewsNation.
Selama debat, seorang pembawa acara bertanya kepada Christie apakah dia akan menyelamatkan delapan tawanan berkewarganegaraan AS yang diyakini masih berada di Gaza.
“Tentu saja. Jika mereka (Angkatan Darat AS) punya rencana, yang menunjukkan kepada saya bahwa kami bisa mengeluarkan mereka dengan selamat. ... Saya akan mengirim tentara Amerika ke sana untuk memulangkan orang-orang kita dan memulangkan mereka sekarang,” ujarnya.