Ngeri, Pasien Ini Punya Tumor Seberat 45 Kg di Dalam Perut

Umaya Khusniah
Tim dokter di Brasil berhasil mengangkat tumor raksasa dari perut seorang pasien perempuan. (Foto: Facebook)

BRASILIA, iNews.id - Tim dokter di Brasil berhasil mengangkat tumor raksasa dari perut seorang pasien perempuan. Tak main-main, berat tumor itu mencapai 100 pon atau lebih dari 45 kg. 

Serang pasien berumur 45 tahun mendatangi Rumah Sakit São José do Avaí di Brasil. Dia mengeluh tak bisa bernapas, duduk atau pun berbaring akibat perutnya yang membesar. 

Tim dokter segera melakukan pemindaian pada perut pasien tersebut. Mereka tercengang setelah mengetahui ada tumor raksasa dalam perut pasien. 

Kepada tim medis, pasien itu mengaku tak tahu jika dia memiliki tumor di perut. Dia hanya merasa berat badannya naik dan menjadi gendut dalam beberapa tahun terakhir. 

Dilansir dari Mirror pada Senin (5/9/2022), pasien itu mulai merasakan ada perubahan dalam perutnya dalam lima tahun terakhir. Pihak rumah sakit pun segera merencanakan sebuah operasi untuk pasien itu. 

Tim medis segera dibentuk. Tim terdiri atas 114 dokter termasuk tiga ahli anestesi, dua residen bedah, beberapa perawat dan seorang ahli bedah. Mereka mengoperasi perempuan malang itu selama dua jam untuk mengangkat tumor.

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Nasional
10 jam lalu

Siswa Pelaku Peledakan SMAN 72 Jakarta Jalani Operasi Dekompresi Tulang Kepala

Megapolitan
2 hari lalu

KPAI Ungkap Kondisi Terkini Korban Ledakan SMAN 72 Jakarta

Seleb
3 hari lalu

Kondisi Terkini Fahmi Bo usai Operasi Batu Empedu, Berangsur Pulih

Nasional
7 hari lalu

Hashim Djojohadikusumo Tegaskan Komitmen RI Hentikan Perdagangan Satwa Liar di Brasil

Seleb
7 hari lalu

Kabar Baik, Fahmi Bo Semakin Sehat usai Operasi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal