Ngeri, Pintu Pesawat Pakistan Airlines Terbuka saat Akan Mendarat

Anton Suhartono
Pintu pesawat PIA terbuka saat akan mendarat di Sukkur (Screengrab: YouTube)

ISLAMABAD, iNews.id - Para penumpang ATR42-500 Pakistan International Airlines (PIA) mengalami kondisi menegangkan karena pintu pesawat terbuka beberapa saat sebelum mendarat, Minggu (23/2/2020).

Insiden ini terjadi saat pesawat dengan nomor penerbangan PK631 itu hendak mendarat di bandara Sukkur setelah lepas landas dari Islamabad, dikutip dari KT, Rabu (26/2/2020).

Meski demikian pesawat yang mengangkut puluhan penumpang dan kru tersebut mendarat dengan selamat tanpa ada satu pun yang terluka.

Dalam rekaman video yang diunggah di media sosial, penumpang dan pramugari terlihat tenang di tempat masing-masing, tak ada kepanikan, begitu pintu darurat sebelah kiri terbuka.

Pintu pesawat baling-baling itu terbuka ke atas. Belum diketahui mengapa pintu pesawat bisa terbuka, apakah disebabkan masalah teknis akibat guncangan saat akan touch down atau kecerobohan manusia.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
10 hari lalu

Terungkap, Trump Ancam India dan Pakistan Kena Tarif 250% jika Tak Hentikan Perang

Internasional
11 hari lalu

Terungkap! Ini Alasan PM India Modi Tak Hadiri KTT ASEAN, Ada Kaitan dengan Trump

Internasional
24 hari lalu

Pemicu Perang Pakistan-Afghanistan yang Menewaskan Puluhan Orang

Internasional
25 hari lalu

Militer Pakistan Serang Ibu Kota Kabul Afghanistan Sebelum Sepakati Gencatan Senjata

Internasional
25 hari lalu

Perang Tewaskan Puluhan Orang, Pakistan-Afghanistan Sepakati Gencatan Senjata 48 Jam

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal