Panas, Polandia Bakal Usir 45 Diplomat Rusia atas Tuduhan Mata-Mata

Anton Suhartono
Polandia dilaporkan akan mengusir 45 diplomat Rusia atas tuduhan mata-mata (Foto: PGJ)

WARSAWA, iNews.id - Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Polandia mendapat permintaan dari dinas keamanan dalam negeri untuk mengusir 45 diplomat Rusia dari negara itu. 

Jutu Bicara dinas keamanan dalam negeri Polandia Stanislaw Zaryn, seperti dikutip dari Reuters, Rabu (23/3/2022), mengatakan para diplomat itu dicurigai bekerja untuk dinas intelijen Rusia dengan kedok mengemban misi diplomatik.

Seorang juru bicara pemerintah mengatakan, Dubes Rusia untuk Polandia telah dipanggil oleh kemlu namun keputusan tentang langkah lebih lanjut akan disampaikan setelah pertemuan.

Sementara itu Kemlu Rusia mengatakan, pihaknya telah menerima laporan soal permintaan pengusiran para diplomat serta pemanggilan dubes. Rusia akan membalas jika para diplomatnya diusir dari Polandia. 

Polandia, negara tetangga Ukraina, memainkan peran penting sebagai kepanjangan tangan negara-negara Barat dalam konflik. Bantuan militer dari negara Barat dilaporkan dikirim melalui Polandia. Meski demikian Polandia sejauh ini membantah bandaranya digunakan untuk menyalurkan bantuan militer langsung ke Ukraina.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Nasional
16 jam lalu

Indonesia Kerja Sama dengan Rusia, Bikin Kapal Cepat Ramah Lingkungan

Internasional
1 hari lalu

Gawat! Rusia Siap-Siap Uji Coba Senjata Nuklir

Internasional
1 hari lalu

Putin Tanggapi Serius Rencana Amerika Uji Coba Senjata Nuklir

Internasional
2 hari lalu

Putin Ungkap Kelebihan Drone Torpedo Nuklir Poseidon, Melaju Lebih Cepat dari Kapal Perang

Internasional
3 hari lalu

Rumania Borong 18 Jet Tempur F-16 Belanda Cuma Seharga Rp19.200, Ternyata Bukan untuk Perang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal