Sementara itu Daily Mirror meminta maaf tanpa syarat kepada Harry setelah putusan pengadilan keluar.
“Kami menyambut baik keputusan hari ini yang memberikan kejelasan yang diperlukan bagi bisnis untuk terus bergerak maju dari peristiwa yang terjadi bertahun-tahun lalu,” kata seorang juru bicara (jubir) MGN.
Penerbit itu menambahkan, siap membayar kompensasi yang dikenakan.
"Kami bertanggung jawab penuh dan membayar kompensasi yang sesuai,” ujar jubir.