KIEV, iNews.id – Ukraina hari ini mengklaim telah merebut kembali sebagian Kota New York, di bagian timur negara itu, dari pasukan Rusia. Ini adalah kemajuan pertama yang diraih Kiev di garis depan pertempuran selama berbulan-bulan.
New York atau juga dieja dengan Niu York adalah sebuah kota kecil yang berada di daerah Bakhmut, Provinsi Donetsk. Kota berpenduduk 10.000 jiwa itu baru dua minggu berada dalam kendali militer Rusia.
Sehari sebelumnya, Presiden Rusia Vladimir Putin menyatakan bahwa dia berambisi untuk merebut seluruh wilayah Donbas.
'Berkat moral, keberanian, dan profesionalisme yang tinggi dari para pejuang Brigade Azov berhasil menstabilkan situasi, merebut kembali kendali atas sebagian New York," klaim Brigade Azov (disebut juga Batalion Azov), unit militer Ukraina yang bertempur di daerah tersebut, di media sosial.
Rusia menyatakan pihaknya merebut New York pada akhir bulan lalu. Moskow pun menyebut kota kecil itu sebagai “pusat logistik penting” bagi Ukraina. New York terletak di sebelah selatan Kota Toretsk, tempat pertempuran sengit antara pasukan Rusia dan Ukraina berkecamuk selama berminggu-minggu.