Pemain Anggar Remaja Putri Uzbekistan Mengaku Diperkosa 3 Atlet Italia di Hotel

Ahmad Islamy Jamil
Ilustrasi pemerkosaan terhadap remaja putri di bawah umur. (Foto: Ist.)

MILAN, iNews.id – Seorang pemain anggar remaja putri asal Uzbekistan menuduh tiga atlet Italia lainnya memerkosanya saat menjalani kamp pelatihan di Tuscany, beberapa bulan lalu. Pada waktu itu, korban masih di bawah umur, kata pengacaranya pada Senin (4/3/2024). 

Reuters melansir, dugaan pemerkosaan itu terjadi pada malam tanggal 4-5 Agustus 2023 di sebuah kamp internasional untuk pemain anggar muda di Chianciano Terme, dekat Siena. Di lokasi itu, pemain anggar putri Uzbekistan itu ambil bagian bersama dengan para anggota tim anggar nasional junior Italia. 

Tiga pemain anggar Italia, termasuk seorang anak di bawah umur, kini menjalani penyelidikan resmi terkait tuduhan itu. Akan tetapi, pengacara mereka membantah bahwa para kilennya melakukan kesalahan. Sementara Federasi Anggar Italia (FIS) belum menskors ketiga atlet itu. 

Nama-nama tersangka dan korban belum diungkapkan ke publik. 

Korban, yang saat itu berusia 17 tahun, menceritakan bahwa dia terbangun dengan rasa sakit dan memar di kamar hotel bersama tiga anak laki-laki. Menurut pengacaranya, Luciano Guidarelli, korban bertemu para pelaku pada malam sebelumnya di sebuah bar. 

Dia menuturkan, korban pertama-tama memberi tahu teman sekamarnya tentang kejadian tersebut. Tak lama setelah itu, korban memberi tahu ibunya, yang saat itu berada di Italia, dan kemudian menemani putrinya ke rumah sakit dan mengajukan pengaduan hukum. 

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Buletin
2 hari lalu

Tragedi Terjun Payung di Pangandaran, 2 Atlet Tewas Jatuh dari Ketinggian 10.000 Kaki

Megapolitan
8 hari lalu

Polisi Pastikan Pemilik Email Penyebar Teror Bom 10 Sekolah Depok Bukan Korban Pemerkosaan

Nasional
13 hari lalu

Indonesia Dapat 91 Emas di SEA Games 2025, Prabowo: Agak Pusing Bonusnya Besar

Nasional
13 hari lalu

Prabowo Semringah Indonesia Raih 91 Emas di SEA Games 2025

Nasional
27 hari lalu

Prabowo: Kita akan Bangun Pusat Olahraga Besar, Datangkan Pelatih-Pelatih Terbaik

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal