KABUL, iNews.id - Kesepakatan pengurangan kekerasan selama sepekan antara kelompok militan Taliban, Amerika Serikat, dan pasukan keamanan Afghanistan, diterapkan mulai Sabtu (22/2/2020).
Ini mengindikasikan semakin dekatnya penandatangan kesepakatan damai antara Taliban dengan AS sejak konflik pada 2002.
"Pengurangan kekerasan akan dimulai pada 22 Februari dan akan berlangsung selama sepekan," kata Juru Bicara Dewan Keamanan Nasional Afghanistan, Javed Faisal, kepada AFP, Jumat (21/2/2020).
Jika gencatan senjata sebagian ini sukses maka menjadi sinyal positif menuju berakhirnya konflik yang berlangsung sejak 18 tahun lalu.
Selama lebih dari 1 tahun, AS menggelar pembicaraan dengan Taliban untuk mencapai kesepakatan penarikan seluruh pasukan.