Perkosa Turis Perempuan Kanada, Polisi Prancis Dibui 7 Tahun

Nathania Riris Michico
Emily Spanton diperkosa setelah diundang untuk mengunjungi markas besar kepolisian Paris yang legendaris. (Foto: AFP)

Kedua pelaku, Nicolas Redouane dan Antoine Quirin, merupakan mantan anggota pasukan elit anti-geng BRI Prancis. Mereka bersikeras membantah hal itu dan menyebut Spanton menyetujui untuk berhubungan seksual.

Pengadilan memutuskan kedua pelaku bersalah setelah melihat pernyataan konsisten korban dan bukti ilmiah berdasarkan DNA dan catatan telepon.

"Akhirnya, di Prancis, diterima bahwa seorang perempuan yang diperkosa tidak harus membenarkan kehidupan pribadinya," kata pengacara Spanton, Sophie Obadia, seperti dilaporkan BBC, Jumat (1/2/2019).

"Pengadilan menganggap bahwa Nona Spanton tidak berbohong, bahwa dia bukan orang yang berbohong, dan mendasarkan keputusannya pada unsur-unsur obyektif dari kasus ini, bukan perkataan satu orang terhadap perkataan terdakwa."

Spanton, putri seorang mantan detektif Kanada, berada di sebuah pub Irlandia larut malam pada tanggal 22 April 2014 saat bertemu dengan tiga petugas polisi dari di salah satu bangunan bersejarah polisi yang populer.

Editor : Nathania Riris Michico
Artikel Terkait
Seleb
14 hari lalu

Sebelum Meninggal Dunia, Aktris Prancis Brigitte Bardot Sempat Dirawat di RS

Internasional
16 hari lalu

Aljazair Sebut Penjajahan Prancis Kejahatan dan Tuntut Ganti Rugi, Ini Jawaban Paris

Internasional
16 hari lalu

Sahkan UU Tuntut Ganti Rugi, Aljazair Ungkap Dosa-Dosa Prancis selama Penjajahan

Internasional
16 hari lalu

Aljazair Sahkan UU Sebut Penjajahan Prancis sebagai Kejahatan, Tuntut Ganti Rugi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal