Dalam sambutan terpisah yang dikeluarkan di situs web Kremlin, Putin meminta masyarakat Rusia untuk mengikuti nilai-nilai kebaikan, belas kasihan, dan keadilan. Dia juga menyerukan Gereja Ortodoks Rusia untuk membantu memperkuat institusi keluarga dan patriotisme di kalangan masyarakat negeri beruang merah itu.
Gereja Ortodoks sudah menjadi salah satu sekutu kuat Putin dalam mempromosikan visinya tentang “Dunia Rusia” berdasarkan nilai-nilai konservatif tradisional. Visi ini berbeda dengan model negara-negara Barat yang dinilai Putin telah mengalami dekadensi moral.
Rusia tahun lalu juga melarang gerakan sosial LGBT internasional dan menyebut para organisasi pengusungnya sebagai penganjur ekstremisme.