Pesawat SpaceX AS Batal Kirim Astronot NASA ke Stasiun Luar Angkasa karena Cuaca Buruk

Anton Suhartono
Kapsul Crew Dragon tempat dua astronot NASA saat peluncuran menuju stasiun luar angkasa internasional (Foto: NASA/AFP)

WASHINGTON, iNews.id - SpaceX gagal meluncurkan pesawat luar angkasa, Rabu (27/5/2020), yang untuk pertama kalinya membawa manusia ke Stasiun Luar Angkasa Internasional.

Pesawat perusahaan swasta Amerika Serikat milik Elon Musk itu gagal meluncur dari Kennedy Space Center di Florida akibat terhadalng cuaca buruk. Padahal dua astronot NASA sudah berada di dalam kapsul Crew Dragon, yakni Bob Behnken dan Doug Hurley.

SpaceX membuat keputusan pembatalan sekitar 20 menit sebelum waktu resmi peluncuran.

"Sayangnya, kami tidak akan meluncurkan hari ini," kata direktur peluncuran Mike Taylor, dikutip dari AFP, Kamis (28/5/2020).

Para pejabat otoritas penerbangan AS mengatakan ada ancaman petir selama proses peluncuran ke orbit.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Sains
11 hari lalu

Tragis! 3 Astronaut China Terlantar di Luar Angkasa gegara Tabrak Puing Antariksa

Sains
20 hari lalu

NASA Buka Suara usai Kim Kardashian Bilang Manusia Mendarat di Bulan Kebohongan Besar

Seleb
20 hari lalu

Heboh Kim Kardashian Sebut Manusia Mendarat di Bulan Kebohongan Besar!

Internasional
4 bulan lalu

Layanan Internet Starlink Down, Ini Penyebabnya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal