Drone Bayraktar buatan Baykar menjadi salah satu senjata andalan Ukraina saat melawan gempuran pasukan Rusia. Moskow pun pernah beberapa kali dibuat kerepotan oleh pesawat tak berawak itu.
Reuters melansir, Turki telah menjual drone Bayraktar TB2 ke Ukraina dalam beberapa gelombang. Di masa lalu, senjata itu digunakan Kiev untuk melawan kelompok separatis yang didukung Rusia di Ukraina Timur.