MOSKOW, iNews.id - Presiden Rusia Vladimir Putin menegaskan perang di Ukraina akan terus berlanjut sampai Kiev mau menyepakati isu keamanan negaranya. Selama keinginan itu belum tercapai, perang berlanjut termasuk sampai tujuan operasi militer khusus tercapai.
“Secara praktis, di sepanjang jalur kontak, angkatan bersenjata kita, bisa dibilang, sedikit meningkatkan posisi mereka. Hampir semuanya berada dalam tahap kondisi siaga aktif,” kata Putin, dalam konferensi pers tahunan di Moskow, Kamis (14/12/2023), seperti dikutip dari Reuters.
Dia mengingatkan kembali, tujuan utama Rusia melakukan operasi militer khusus adalah dnazifikasi atau melenyapkan kelompok neo-Nazi, demiliterisasi atau melucuti militer Ukraina, dan memastikan Ukraina yang netral, tak berkiblat ke Barat.
“Akan ada perdamaian ketika kita mencapai tujuan tersebut. Mengenai demiliterisasi, jika mereka (Ukraina) tidak mau mencapai kesepakatan, kami terpaksa mengambil tindakan lain, termasuk militer,” ujarnya.
Lebih lanjut dia mengingatkan, segala upaya bantuan Barat terhadap Ukraina tak akan mengubah kondisi di medan perang. Semakin sering bantuan itu diberikan hanya membuat perang semakin panjang dan jumlah korban bertambah.