RIO DE JANEIRO, iNews.id - Seorang perempuan Brasil yang dijuluki 'Ratu Kriminal' diburu polisi karena merampok teman kencan yang dikenalnya melalui aplikasi Tinder.
Perempuan bernama Maria Angelica Macedo da Silva (29) yang masih menjalani tahanan luar itu terlibat dalam perampokan menggunakan senjata tajam.
Maria pertama kali ditangkap pada 2017 karena mendalangi dan ikut serta dalam setidaknya 15 kasus perampokan rumah mewah.
Sejak itu dia dijuluki 'Ratu Krimnial'. Setelah menjalani hukuman, dia eksis di media sosial dengan memamerkan gaya hidup mewahnya.
Pengacaranya, Luzia Helena Sanches, membantah kliennya merampok teman kencan Tinder.
Sementara itu kepolisian Sao Paulo, seperti dikutip dari The Sun, Jumat (29/1/2021), menyatakan, Maria mengatur pertemuan dengan pria berusia 29 tahun yang dikenal melalui Tinder.
Setelah bertemu beberapa kali, mereka memutuskan pergi ke rumah nenek Maria. Namun di perjalanan, saat mendekati tempat pembuangan sampah, Maria meminta pria itu memberi tumpangan kepada dua temannya.
Saat perjalanan dilanjutkan, teman Maria menodongkan pisau ke leher korban lalu mengambil alih kemudi. Korban lalu diminta menyerahkan ponsel dan dompetnya.