Resmikan Kedubes di Uni Emirat, Menlu Israel: Kami Ingin Berdamai dengan Tetangga

Umaya Khusniah
Menteri Luar Negeri, Israel Yair Lapid meresmikan kedutaan besar negaranya di Uni Emirat Arab (UEA) pada Selasa (29/6/2021). (Foto: Reuters)

"Kami akan bekerja untuk menciptakan masa depan yang lebih damai, aman, dan sejahtera bagi semua orang di Timur Tengah", kata Departemen Luar Negeri AS.

Sebaliknya, pendirian kedutaan besar Israel di UEA ini disesalkan oleh Palestina. Mereka ingin tuntutan mereka untuk menjadi negara yang bebas dari pendudukan Israel diakui terlebih dahulu.

Sebagai informasi, pesawat Lapid transit melalui wilayah udara Saudi. Tahun lalu, Arab Saudi membuka penerbangannya untuk penerbangan Israel-UEA.

UEA secara resmi membuka kedutaannya di Israel, yang sementara berlokasi di bursa saham Tel Aviv, bulan ini. Sedangkan kedutaan Besar Israel di Abu Dhabi baru memiliki tiga diplomat dan seorang kepala misi, Eitan Na'eh, yang belum dikonfirmasi sebagai duta besar penuh. Konsulat Dubai-nya juga berlokasi di tempat yang sama untuk sementara.

Lapid berterima kasih pada mantan Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu atas upayanya untuk mengatur perjalanan ke UEA saat menjabat. 

"Kami berterima kasih kepada Netanyahu sebagai perancang perjanjian ini," katanya. 

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Internasional
12 jam lalu

Nah, Pengacara Militer Israel Kumpulkan Bukti Kejahatan Perang di Gaza

Internasional
16 jam lalu

Menhan Israel: Erdogan Hanya Bisa Lihat Gaza lewat Teropong!

Internasional
17 jam lalu

200 Warga Sipil Terjebak di Terowongan Jalur Gaza

Internasional
3 hari lalu

Israel Kecam Keputusan Turki Tangkap Netanyahu, Sebut Erdogan Tiran

Internasional
3 hari lalu

Turki Keluarkan Surat Perintah Penangkapan untuk Netanyahu, Ini Komentar Hamas 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal