Riset: Golongan Darah AB Paling Rentan Terjangkit Covid-19

Ahmad Islamy Jamil
Ilustrasi sampel darah. (Foto: AFP)

SUNNYVALE, iNews.idGolongan darah seseorang dapat menentukan seberapa besar kemungkinan dia terjangkit virus corona (Covid-19). Temuan itu diperoleh berdasarkan penelitian yang dilakukan perusahaan pengujian bioteknologi asal AS, 23andMe.

Dengan menggunakan hasil riset terhadap lebih dari 750.000 peserta, 23andMe menemukan bahwa orang dengan golongan darah O tampaknya lebih terlindungi terhadap virus corona, dibandingkan dengan golongan darah lain.

Menurut hasil riset 23andMe, mereka dengan golongan darah B dan AB adalah kelompok yang paling rentan terinfeksi virus corona. Sementara, orang dengan golongan darah A berada di antara golongan darah O dan golongan darah B/AB.

“Di antara para responden pada survei Covid-19 oleh 23andMe, persentase responden yang paling rendah melaporkan tes positif untuk Covid-19 adalah orang-orang yang memiliki golongan darah O. (Sementara), persentase responden tertinggi yang melaporkan tes positif untuk Covid-19 adalah mereka yang memiliki golongan darah AB,” ungkap 23andMe dalam sebuah unggahan daring yang dikutip Alarabiyah, Rabu (10/6/2020).

Hasil dari penelitian tersebut juga dikontrol berdasarkan usia, jenis kelamin, indeks massa tubuh (BMI), dan etnik para responden, di samping faktor-faktor lainnya.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
20 hari lalu

Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!

Nasional
27 hari lalu

Banyak Orang Sakit Batuk Pilek Sekarang, Kemenkes Bongkar Data Mengejutkan!

Health
1 bulan lalu

Kasus Keracunan MBG Bakal Dilaporkan Harian seperti Covid-19

Nasional
1 bulan lalu

Menkes Minta Kasus Keracunan MBG Dilaporkan Harian seperti Covid-19

Motor
1 bulan lalu

Kembalikan Penjualan Mobil ke 1 Juta Unit, Pemerintah Diminta Keluarkan Insentif seperti Era Covid-19

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal