Sejumlah Kantor Polisi dan Damkar di Seoul Korsel Digerebek Penyidik, Ada Apa?

Ahmad Islamy Jamil
Kantor Polisi Metropolitan Seoul, Korea Selatan. (Foto: Ist./tangkapan layar)

SEOUL, iNews.id Kantor Polisi Metropolitan Seoul dan Kantor Polisi Sektor Yongsan digerebek tim penyidik pada Rabu (2/11/2022). Penggerebekan itu terkait dengan penyelidikan tragedi pesta Halloween maut yang membunuh lebih dari 156 orang di kawasan Itaewon, Sabtu (29/10/2022) lalu. 

Selain Kepolisan Metropolitan Seoul dan Kepolisian Sektor Yongsan, penyidik juga menggerebek enam kantor lainnya. 

Kantor berita Sputnik dengan mengutip laporan dari pejabat setempat melansir, sebuah tim investigasi khusus di Korsel sampai sejauh ini telah menggerebek delapan kantor. Di antaranya terdapat Kantor Kecamatan Yongsan, Markas Besar Pemadam Kebakaran (Damkar) & Penanganan Bencana Metropolitan Seoul, Stasiun Damkar Yongsan, dan Kantor Kereta Bawah Tanah Seoul.

Pada Senin (1/11/2022) kemarin, sejumlah pejabat senior Korsel, termasuk menteri dalam negeri, kepala Kepolisian Kkorsel, dan wali kota Seoul, telah meminta maaf atas tragedi Itaeon. Polisi mengatakan, mereka gagal mencegah situasi berbahaya karena kurangnya instruksi yang memungkinkan mereka mengambil tindakan mendesak dan darurat.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Kapolri Buka Suara soal Masyarakat Lebih Pilih Lapor Damkar Ketimbang Polisi

Megapolitan
5 hari lalu

Kebakaran di Koja Jakut, Diduga gegara Bocah 9 Tahun Memasak Lalu Ditinggal

Destinasi
6 hari lalu

Hong Kong hingga Korea Selatan Makin Ramah Muslim Traveler, Ini Faktanya! 

Megapolitan
8 hari lalu

Viral Alat Vital Pria di Cileungsi Terjepit Resleting Celana, Damkar Turun Tangan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal