Sekolah Bela Diri China Terbakar Tewaskan 18 Orang, Mayoritas Korban Anak-Anak

Anton Suhartono
Ilustrasi gedung sekolah seni bela diri di China terbakar menewaskan 18 orang, kebanyakan anak-anak (Foto: Reuters)

BEIJING, iNews.id - Gedung sekolah seni bela diri di Zhecheng, Kota Shangqiu, Provinsi Henan, China, terbakar pada Jumat (25/6/2021) dini hari, menewaskan 18 orang.

Selain itu 16 lainnya menderita luka, empat di antaranya dalam kondisi serius.

Pejabat pemerintah Zhecheng mengatakan, sebagian besar korban tewas maupun luka merupakan anak-anak berusia 7 sampai 16 tahun, siswa dari pusat pelatihan tersebut.

Surat kabar Beijing Youth Daily edisi online melaporkan, para korban sedang berada di lantai 2. Namun mereka menghapus laporan tersebut tak lama kemudian.

Kebakaran terjadi pukul 03.00 waktu setempat saat para siswa sedang istirahat.

Belum diketahui pasti penyebab kebakaran, petugas masih menyelidikinya.

Polisi menahan orang yang bertanggung jawab di sekolah tersebut, tanpa menyebutkan identitasnya. Bahkan polisi juga tak mengungkap nama pusat pelatihan. Meski demikian situs berita online Zhonghong mengidentifikasi fasilitas tersebut sebagai Pusat Seni Bela Diri Zhenxing.

Kebakaran yang merenggut korban jiwa kerap terjadi di China. Salah satu musibah paling mematikan terjadi di kelab malam Kota Luoyang, juga di Henan, pada 2000.

Sebanyak 309 orang tewas, sebagian besar korban mati lemas di ruang dansa. Hanya ada dua pintu keluar darurat di gedung itu, serta tidak ada pemadam darurat dan alarm kebakaran.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Buletin
9 jam lalu

Kebakaran Hanguskan 27 Kamar di Ponpes Hidayatul Mubarokah Lebak Banten

Nasional
1 hari lalu

Sertifikasi Influencer Dianggap Penting, Dosen UMY Ungkap Alasannya  

Nasional
1 hari lalu

Komdigi Kaji Wacana Influencer Wajib Bersertifikasi 

Nasional
1 hari lalu

LPOI Akui Kemajuan China Jadi Inspirasi Global, Termasuk Dunia Islam

Buletin
2 hari lalu

Puluhan Kios Pedagang Pasar Cikarang Ludes Terbakar, Kerugian Miliaran Rupiah

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal