TOKYO, iNews.id - Seorang pramugari Japan Airlines terinfeksi virus korona. Tak disebutkan asal daerah kru kabin tersebut.
Maskapai Jepang itu menyatakan, hasil tes menyatakan pramugari bersangkutan positif terinfeksi namun belum diketahui sumber penularannya.
Belum ada keterangan lebih lanjut yang disampaikan maskapai, termasuk apakah kasus ini akan berdampak pada pekerjaan kru lainnya, terutama mereka yang pernah bertugas dengan pramugari yang terinfeksi.
Pernyataan Japan Airlines ini disampaikan setelah otoritas Prefektur Kanawaga, tetangga Tokyo, mengumumkan satu korban meninggal akibat virus korona atau Covid-19. Korban meninggal pada Minggu (8/3/2020).
Dengan demikian jumlah total korban meninggal di Jepang hingga Senin menjadi 15 orang, sebanyak tujuh di antaranya merupakan penumpang kapal pesiar Diamond Princess yang sempat dikarantina di pelabuhan Yokohama pada bulan lalu.