Setelah Raja dan Ratu, Kini Putri Mahkota Kerajaan Ini Juga Terinfeksi Covid-19

Antara
Putri Mahkota Swedia, Victoria. (Foto: Reuters)

STOCKHOLM, iNews.id – Putri Mahkota Swedia, Victoria, dinyatakan positif terinfeksi Covid-19. Dia dilaporkan mengalami gejala ringan, menurut pengumuman yang disampaikan Istana Kerajaan Swedia, Sabtu (8/1/2022).

Victoria sudah divaksinasi Covid dengan dosis penuh. Istana Kerajaan menyatakan, Putri Victoria yang sekarang berusia 44 tahun, sedang menjalani karantina di kediamannya bersama keluarga.

Sang putri sebelumnya pernah juga terpapar Covid.

“Putri mahkota, yang sudah divaksinasi lengkap, mengalami gejala flu tapi selain itu merasa sehat. Pelacakan kontak sudah dimulai,” ungkap Istana Kerajaan Swedia, akhir pekan ini.

Sebelumnya, pada awal pekan ini, raja dan ratu Swedia juga dipastikan terinfeksi virus corona.

Victoria dan kedua orang tuannya terserang virus itu di tengah gelombang keempat wabah Covid, yang dipicu oleh varian omicron yang sangat menular.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Internasional
8 hari lalu

Aktivis Greta Thunberg Ditangkap di Inggris saat Demo Pro-Palestina, Dijerat UU Terorisme

Nasional
30 hari lalu

Warga Swedia Dideportasi dari Indonesia, Ternyata Buronan Kejahatan Berat

Seleb
1 bulan lalu

Ariana Grande Terkena Covid-19 hingga Sejumlah Acara Dibatalkan, Begini Kondisinya

Health
1 bulan lalu

Apa Benar Alat Tes TBC INDIGEN dari PCR Covid-19? Ini Faktanya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal