Soal Kembalikan Kedubes ke Tel Aviv, AS Desak Paraguay Berpikir Ulang

Nathania Riris Michico
Bendera Israel berkibar di dekat Dome of the Rock, Yerusalem. (Foto: REUTERS)

WASHINGTON, iNews.id - Wakil Presiden Amerika Serikat (AS) Mike Pence mendesak Paraguay memikirkan kembali keputusan untuk mengembalikan kedutaannya di Israel dari Yerusalem ke Tel Aviv.

Presiden baru Paraguay, Mario Abdo Benitez, membuat marah Pemerintah Israel dengan mengumumkan akan mengembalikan kedutaannya ke Tel Aviv. Sejak Mei, Kedutaan Paraguay dibuka di Yerusalem dan hanya untuk bisnis.

Namun, pengumuman itu juga menyebabkan kekhawatiran bagi Pemerintah AS, yang lebih dulu memindahkan kedutaan dari Tel Aviv ke Yerusalem pada Mei dan berharap negara-negara lain meniru langkah serupa.

"Wapres Pence sangat mendorong Abdo Benitez untuk tetap pada komitmen Paraguay sebelumnya untuk memindahkan kedutaan sebagai tanda hubungan bersejarah yang dipertahankan dengan Israel dan Amerika Serikat," demikian pernyataan Gedung Putih, seperti dilaporkan AFP, Jumat (7/9/2018).

"Presiden Abdo Benitez menggarisbawahi kemitraan abadi Paraguay dengan Israel dan para pemimpin setuju untuk bekerja untuk mencapai solusi yang komprehensif dan langgeng terhadap konflik Israel-Palestina," tambahnya.

Editor : Nathania Riris Michico
Artikel Terkait
Internasional
18 hari lalu

Pendukung Setia Israel, Pemenang Nobel Perdamaian Siap Pindahkan Kedubes Venezuela ke Yerusalem

Internasional
3 bulan lalu

Tentara Israel Jelas-Jelas Biarkan Pemukim Yahudi Serang Diplomat Rusia, Bikin Moskow Geram

Internasional
3 bulan lalu

Pemukim Yahudi Serang Rombongan Diplomat Rusia di Yerusalem

Internasional
4 bulan lalu

Darurat! Palestina Serukan Perlindungan Masjid Al Aqsa dari Serbuan Pemukim Israel

Internasional
4 bulan lalu

Perang Selesai, Israel Dilanda Kebakaran Hutan Hebat hingga Lahap Permukiman

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal