Taiwan Batal Beli Helikopter Tempur Anti-Kapal Selam dari AS untuk Hadapi China, Ini Alasannya

Anton Suhartono
Taiwan batal membeli helikopter anti-kapal selam MH-60R Sikorsky (Foto: Reuters)

TAIPEI, iNews.id - Taiwan memberi sinyal akan membatalkan pembelian helikopter tempur anti-kapal selam canggih dari Amerika Serikat (AS). Alasannya, harga helikopter tersebut terlalu mahal. Taiwan sebelumnya berencana membeli 12 unit helikopter MH-60R Sikorsky buatan Lockheed Martin.

Media Taiwan sebelumnya juga melaporkan soal pembatalan tersebut, namun dengan alasan AS yang justru menolak karena tidak sesuai dengan kebutuhan di Taiwan.

Menteri Pertahanan Chiu Kuo Cheng mengatakan kepada parlemen harga helikopter tersebut di atas kemampuan Taiwan.

"Harganya terlalu mahal, di luar jangkauan kemampuan negara kita," katanya, dikutip dari Reuters, Kamis (5/5/2022).

Selain itu, lanjut Chiu, pemerintah juga menunda pembelian artileri Howitzer Self-Propelled Medium M109A6 dan rudal anti-pesawat Stinger.

Stinger buatan Raytheon Technologies sangat diminati dalam perang Ukraina. Rudal yang bisa ditembakkan dari pundak itu digunakan untuk merontokkan pesawat-pesawat Rusia. Oleh karena itu, AS mengurangi pasokan untuk negara lain karena kebutuhan yang tinggi di Ukraina.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
4 jam lalu

Perang Mahal di Gaza, Amerika Bakar Uang Rp360 Triliun demi Israel

Nasional
9 jam lalu

Menkeu Purbaya Prihatin 99 Persen Busana Muslim RI Impor dari China

Internasional
10 jam lalu

Trump: Amerika Bisa Hancur jika Shut Down Terus Berlanjut

Internasional
11 jam lalu

Trump Sebut Pemerintah AS Tutup gara-gara Serangan Kamikaze dari Partai Demokrat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal