Xing juga memperingatkan Korsel tidak salah menilai China akibat campur tangan pihak luar, seperti tekanan AS.
"Saya bisa meyakinkan Anda, mereka yang bertaruh pada kekalahan China pasti akan menyesal," kata Xing.
Wakil Menteri Luar Negeri Korsel Chang Ho Jin memanggil Xing untuk menyampaikan peringatan soal pernyataan provokatif itu serta menyampaikan penyesalan yang besar.
Dalam pernyataan yang dikeluarkan Kemlu Korsel, Chang menegaskan mengkritik kebijakan Korsel dengan pernyataan yang tidak benar serta mengungkapkan ekspresi yang tidak bisa ditoleransi merupakan tindakan mencampuri politik dalam negeri negaranya.
"Wakil menteri Chang dengan jelas memperingatkan Duta Besar Xing bahwa dia akan bertanggung jawab atas semua konsekuensinya," kata bunyi pernyataan kemlu.