Dilansir dari nypost, Senin (12/9/2022), ternyata ini bukan pertama kalinya ibu perempuan itu menerima permintaan yang meresahkan seperti itu. Penyelidik menemukan, sebelumnya, ibu itu telah tiga kali melakukan pembayaran dengan total 45.000 dolar AS. Kasusnya sama, putrinya diculik.
Menurut Times of London, polisi menemukan tipu muslihat itu setelah memeriksa pacar putrinya. Faktanya, keluarga pacar itu juga terlibat dalam rencana penculikan.
Petugas Garda Sipil dilaporkan menemukan darah dan pisau dalam video itu palsu. Kelimanya menghadapi tuduhan pemerasan. Jika terbukti bersalah, kelompok itu menghadapi setidaknya satu hingga lima tahun penjara.