"Apakah Anda menyukai ide saya untuk mengakui apa yang sedang kita diskusikan ini?'" ujar Trump, mengisahkan kembali diskusinya dengan Friedman dan Kushner.
Friedman, lanjut Trump, terkejut dengan pernyataan itu dan dia menegaskan apakah presiden benar-benar akan mengambil keputusan itu.
"Saya memutuskan, 'Bing!', telah dilakukan," kata Trump, menggambarkan keputusannya yang diambil dalam waktu sangat singkat.
"Kami membuat keputusan cepat. Kami membuat keputusan yang baik," tuturnya, lagi.
Pada 25 Maret 2019, Trump menandatangani dokumen yang secara resmi mengakui Dataran Tinggi Golan sebagai wilayah Israel. Keputusan ini jelas melanggar resolusi PBB.