Trump Perintahkan Israel Hentikan Ngebom Gaza

Anton Suhartono
Donald Trump mendesak Israel untuk menghentikan serangan ke Gaza setelah Hamas menerima proposal damai (Foto: AP)

WASHINGTON, iNews.id - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menyambut baik respons Hamas yang menerima proposal gencatan senjata di Gaza dan pertukaran tahanan. Trump yakin Hamas telah siap mewujudkan perdamaian yang langgeng.

Oleh karena itu, Trump mendesak Israel segera menghentikan serangan dan pengeboman terhadap Gaza.

"Israel harus segera menghentikan pengeboman Gaza, agar kita bisa membebaskan para sandera dengan aman dan cepat," ujarnya, di media sosial, Truth Social. 

"Saat ini, terlalu berbahaya untuk melakukan itu. Kami sudah berdiskusi mengenai detail yang akan dirampungkan. Ini bukan hanya tentang Gaza, ini tentang perdamaian yang telah lama dinantikan di Timur Tengah," tulisnya, lagi.

Gedung Putih sebelumnya mengunggah video, menunjukkan Trump sedang melakukan rekaman melalui video yang membahas Gaza. Belum jelas kapan video tersebut akan dirilis.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
2 hari lalu

Negara Barat Kecam Israel Larang Puluhan Lembaga Kemanusiaan Internasional Beroperasi di Gaza

Internasional
2 hari lalu

Israel Larang 37 Lembaga Kemanusiaan Internasional Beroperasi di Gaza, Warga Semakin Menderita

Internasional
2 hari lalu

Netanyahu dan Trump Dilaporkan Bahas Kemungkinan Serangan Jilid 2 ke Iran

Internasional
3 hari lalu

Trump Yakin Xi Jinping Tak Akan Serang Taiwan di Tengah Latihan Perang China

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal