WASHINGTON DC, iNews.id – Noland Arbaugh, pasien penerima chip otak pertama di dunia, mengukir sejarah dengan membuat tweet di X (sebelumnya Twitter), hanya dengan menggunakan pikiran. Dia menulis cuitan itu tanpa mengetikkannya dengan tangan.
Arbaugh adalah seorang pria berusia 29 tahun yang lumpuh. Dia menerima implan chip cybernetic buatan Neuralink yang ditanam di otaknya Januari lalu.
“Twitter mem-banned saya karena mereka mengira saya adalah bot, tapi @X dan @elonmusk mempekerjakan saya kembali karena saya memang (bot),” cuit Arbaugh berseloroh.
Sontak, Elon Musk, pun bereaksi terhadap tweet Arbaugh. “Postingan pertama yang dibuat hanya dengan berpikir, menggunakan perangkat Telepati Neuralink!” tulis pemilik Neuralink itu.
First ever post made just by thinking, using the @Neuralnk Telepathy device! https://t.co/mj8GfiuDcD