MOSKOW, iNews.id - Sebanyak empat ledakan dilaporkan menghantam daerah dekat pangkalan udara utama Rusia di Krimea. Pejabat pro-Moskow melaporkan tak ada kerusakan yang ditimbulkan.
Serangan terjadi di sekitar pangkalan Belbek, utara Sevastopol, Krimea, Kamis (18/8/2022).
Gubernur Sevastopol, Mikhail Razvozhayev mengutip dari informasi awal mengatakan, pasukan anti-pesawat Rusia telah menjatuhkan sebuah drone Ukraina.
"Tidak ada kerusakan. Tidak ada yang terluka," kata Razvozhayev, dalam Telegram.
Rekaman yang diposting ke situs pengumpulan berita Ukraina menunjukkan sesuatu yang tampak seperti roket, ditembakkan ke langit malam. Suara yang ditimbulkan menunjukkan setidaknya ada dua ledakan.