BRUSSELS, iNews.id – Uni Eropa (UE) mencapai kesepakatan baru dengan Pfizer dan BioNTech untuk memasok 300 juta dosis vaksin Covid-19 tambahan. Perjanjian itu dilakukan setelah UE membeli dosis vaksin dengan jumlah yang sama sebelumnya.
Kepala Komisi Eropa, Ursula von der Leyen mengatakan, langkah itu memungkinkan UE menggandakan pesanan vaksin dari Pfizer-BioNTech yang diberi nama Comirnaty menjadi 600 juta dosis. Jumlah itu hampir setengah dari total produksi global Pfizer-BioNTech pada 2021, yakni sebanyak 1,3 miliar dosis vaksin.
“Kami sekarang telah sepakat dengan Pfizer dan BioNTech untuk memperpanjang kontrak ini. Dengan perjanjian baru kami dapat membeli total hingga 300 juta dosis tambahan, ” ujar Von der Leyen, dikutip Reuters, Sabtu (9/1/2021).
UE telah bersepakat dengan produsen vaksin hasil kolaborasi perusahaan farmasi AS-Jerman itu sejak November 2020. Blok beranggotakan 27 negara itu tengah berupaya meningkatkan vaksinasi untuk 450 juta penduduknya.
Setiap penerima vaksin corona buatan Pfizer membutuhkan dua dosis untuk meningkatkan perlindungan maksimal. Sebuah dokumen otoritas UE yang dilihat oleh Reuters pada Desember lalu menunjukkan harganya mencapai 15,5 euro (Rp268 ribu) per dosis.