Warga Israel Nilai Benjamin Netanyahu Tak Pantas Lagi Jadi Perdana Menteri

Anton Suhartono
Setengah lebih warga Israel menilai Benjamin Netanyahu tak layak lagi jadi perdana menteri (Foto: Reuters)

TEL AVIV, iNews.id - Perang di Jalur Gaza membuat anjlok popularitas Perdana Menteri (PM) Israel Benjamin Netanyahu. Hasil polling terbaru yang dirilis Jumat (15/12/2023), lebih dari setengah warga Israel menganggap Netanyahu tak pantas lagi menduduki posisi PM.

Mereka menilai mantan Menteri Pertahanan Benny Gantz yang juga politikus oposisi lebih tepat menjadi PM. 

Polling yang dilakukan surat kabar Israel Maariv bekerja sama dengan Lazar Institute mengungkap, hanya 31 persen warga Israel yang setuju Netanyahu tetap menjabat.

Sementara 51 persen warga yakin Gantz yang juga pemimpin Partai Persatuan Nasional cocok menggantikan Netanyahu. Selain itu 18 persen lainnya mengaku tak tahu.

Polling dilakukan dengan melibatkan 510 responden dengan margin of error plus-minus 4,3 persen.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
2 jam lalu

Duh! Air, Tanah dan Udara di Gaza Diduga Terkontaminasi Zat Berbahaya akibat Ulah Israel 

Internasional
2 jam lalu

Netanyahu Masuki Wilayah Suriah Kunjungi Tentara Israel, Ini Kecaman Keras Damaskus

Internasional
5 jam lalu

Kacau! Netanyahu Masuki Wilayah Suriah Temui Tentara Israel

Internasional
6 jam lalu

Semakin Brutal, Israel 400 Kali Langgar Perjanjian Gencatan Senjata di Gaza

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal