Keakraban Putin dan Modi
Tak hanya itu, keakraban Putin dan Modi juga menjadi sorotan. Usai acara pembukaan, Modi memilih menumpang limusin Aurus milik Putin untuk menuju lokasi pertemuan bilateral. Di media sosial X, Modi mengaku pertemuannya dengan Putin berlangsung hangat.
“Bercakap dengannya (Putin) selalu dalam,” tulisnya.
Putin pun menyambut Modi dengan bahasa Rusia, menyebutnya sebagai “sahabat yang baik.”
Hubungan erat keduanya kian menegaskan bahwa India tetap menjaga jalur diplomasi dengan Moskow meski menghadapi tekanan dari Washington terkait impor minyak Rusia.
SCO Jadi Poros Alternatif
SCO, yang dibentuk lebih dari dua dekade lalu, kini berkembang menjadi salah satu blok politik dan keamanan terbesar di dunia. Dengan keanggotaan China, Rusia, India, dan empat negara Asia Tengah, SCO semakin dipandang sebagai wadah alternatif bagi negara-negara non-Barat untuk menegaskan kepentingannya di panggung global.
Kehangatan Xi, Putin, dan Modi di panggung internasional itu dinilai sebagai pesan simbolis bahwa Global Selatan semakin solid, sementara upaya Washington mengisolasi Rusia dan menekan China serta India lewat kebijakan tarif justru menghadapi tembok perlawanan baru.