Anak Penyandang Tuna Grahita di Bogor Diduga Jadi Korban Pencabulan 

Putra Ramadhani
Bocah penyandang tuna grahita diduga menjadi korban pencabulan di Bogor. (Foto: Ilustrasi/Ist)

BOGOR, iNews.id - Bocah penyandang tuna grahita berinisial GSN (13), warga Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor diduga menjadi korban pencabulan oleh pria tak dikenal. Kasusnya masih dalam proses penyelidikan lebih lanjut oleh Polresta Bogor Kota.

Menurut ibu korban GSA (36), peristiwa itu dialami putrinya pada Jumat 26 Agustus 2022. Awalnya, sang anak hendak mengambil handhone yang tertinggal tak jauh dari rumahnya sekira pukul 21.00 WIB.

"Ceritanya tuh (korban) diajakin kenalan sama beberapa laki-laki. Dia ngambil HP jam 9 malam, HP-nya ketinggalan dekat klinik dekat Terminal Ciparigi," kata GSA kepada wartawan, Kamis (1/9/2022).

Ketika berjalan pulang, sang anak bercerita melewati sekumpulan pria. Di situ, korban mengaku dipanggil dan diajak berkenalan dengan pria tersebut.

"Dia (korban) jalan pulang tapi ngelewatin orang-orang itu lagi nongkrong, terus dipanggil terus ada satu yang (diduga) melakukan pelecehan itu awalnya cuma dipeluk terus ditarik di atas rumput gitu dia diperlakukan gitu (pencabulan). (Diduga pelaku) satu orang, yang tiga orang cuma nongkrong," ungkapnya.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Internasional
40 menit lalu

2 Orang Tewas akibat Gempa Magnitudo 6,5 Meksiko

Megapolitan
2 jam lalu

3 Orang Sekeluarga di Jakut Tewas, Begini Kondisi Terkini Korban Selamat

Megapolitan
13 jam lalu

Bocah 6 Tahun Ditemukan Telantar di Pasar Kebayoran Lama, Diduga Ditinggal Ayahnya

Internasional
1 hari lalu

Kebakaran Bar di Swiss saat Pesta Tahun Baru Tewaskan 47 Orang, Banyak Korban Turis Asing

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal