Untuk diketahui, anggota Densus 88 Antiteror Bripda HS ditangkap oleh Polda Metro Jaya dalam dugaan kasus melakukan pembunuhan sadis terhadap sopir taksi online bernama Sony Rizal Taihitu (59) di Cimanggis, Depok beberapa waktu lalu.
Kanit IV Subdit Resmob Polda Metro Kompol Tommy mengatakan, Bripda HS ternyata adalah polisi yang bermasalah. Namun dia enggan memberi tahu apa kesalahan lain Bripda HS.
"Anggota densus (pelaku). Anggota bermasalah lebih tepatnya," ujar Kompol Tommy saat dikonfirmasi, Selasa (7/2/2023).
Saat ini, polisi masih mendalami adanya kasus tersebut. Sementara tersangka HS sendiri kini sudah dilakukan penahanan di Rutan Polda Metro Jaya.