JAKARTA, iNews.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melepas keberangkatan mudik gratis yang disediakan Pemprov DKI dengan tujuan 17 kota dan kabupaten, Rabu (27/4/2022). Pemprov menyediakan 292 unit bus dengan 11.680 tiket mudik gratis bagi masyarakat.
"Dengan mengucap bismillah mudik dan balik gratis secara resmi diberangkatkan," ucap Anies dalam sambutannya.
Bus pertama dengan tujuan Malang resmi dilepas langsung oleh Anies. Sebelum dilepas, Anies menyapa para penumpang satu per satu di dalam bus.
Sejak pagi, para penumpang berdatangan ke Terminal Pulogebang dengan membawa tas ransel, koper bahkan tentengan kardus. Terlihat antrean penumpang mudik gratis pada bagian registrasi ulang.