BOGOR, iNews.id - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat mendirikan tenda darurat di depan ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD). Tenda itu digunakan untuk pasien mengantre sebelum proses identifikasi atau triase.
Tenda darurat sengaja didirikan rumah sakit menyusul membeludaknya pasien di IGD. Petugas sudah kewalahan untuk mengindentifikasi pasien yang terus berdatangan.
"Di tenda itu kami akan periksa pasien yang datang apakah pasien itu merupakan pasien covid-19 atau non-covid-19. Jadi dengan adanya tenda tersebut, pasien tidak berpencar ke mana-mana," kata Wadir Bidang Pelayanan RSUD Cibinong, Fusia Mediawaty di lokasi, Kamis (24/6/2021).