JAKARTA, iNews.id - Kawasan Warung Buncit, Jalan Kemang Utara IX, Mampang, Jakarta Selatan kebanjiran hingga setinggi 70 sentimeter, Kamis (18/2/2021). Banjir disebabkan hujan deras yang mengguyur Jakarta.
Jalan Kemang IX merupakan jalur alternatif dari arah Mampang Prapatan ke arah Kemang hingga menembus ke Jalan Ampera. Banjir menyebabkan jalan tersebut lumpuh atau tidak bisa dilalui oleh kendaraan. Banjir disebabkan air di kali Mampang meluap hingga merendam badan jalanan dan sejumlah rumah warga serta Pasar Warung Buncit.
Camat Mampang Djaharuddin mengatakan, sejumlah titik di wilayahnya yang kebanjiran, yakni Jalan Kemang Utara IX, Pondok Karya, Jalan Bank dan Tegal Parang. Lokasi tersebut merupakan kawasan langganan banjir saat hujan deras.
"Itu daerah rendah atau cekungan dan itu sifatnya rutin. Guna penanganannya kami kerahkan semua tenaga di lapangan untuk percepatan surut," ujar Djaharuddin di Jakarta, Kamis (18/2/2021).