JAKARTA, iNews.id - Banjir yang melanda di kawasan Pejaten Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, berangsur surut, Rabu (5/3/2025) pagi. Warga dibantu petugas gabungan dari pemadam kebakaran (damkar), Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) dan Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Jakarta mulai membersihkan lumpur sisa banjir.
Pantauan iNews.id, satu unit mobil pompa milik Dinas Gulkarmat DKI Jakarta disiapkan di lokasi untuk menyedot air dari Kali Ciliwung. Air itu kemudian digunakan untuk menyemprot lumpur yang mengendap akibat banjir.
Pasukan oranye dan biru membantu mengeruk lumpur menggunakan sekop yang disemprotkan dari unit damkar.
Warga mengatakan, banjir yang sempat merendam permukiman hingga setinggi 4 meter itu mulai surut sejak Selasa (4/3/2025) malam. Namun, aliran listrik yang masih mati menjadi kendala warga untuk membersihkan lumpur secara mandiri.
"Surutnya dari semalam cuma baru sebagian, di bawah (bantaran kali) masih ada genangan banjir," ucap salah seorang warga.