Bawa Cairan Kimia, Dua Pencuri Sepeda Motor di Bekasi Terekam CCTV

Abdullah M Surjaya
Ilustrasi pencurian motor (Foto: Antara)

BEKASI, iNews.id - Video rekaman CCTV memperlihatkan kawanan pelaku melakukan aksi pencurian sepeda motor pada salah satu rumah yang terjadi di Jalan Karang Satria RT 03 RW 08, Kelurahan Duren Jaya, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi, Kamis (16/9) dinihari. Atas kejadian itu, korban melaporkan kasus pencurian ini.

Dalam video itu, jumlah pelaku diperlihatkan sebanyak dua orang menggunakan satu sepeda motor. Dalam aksinya, satu pelaku itu membuka gerbang dari kediaman rumah korban dan masuk ke halaman rumah, sedangkan satu pelaku lainnya sedang menunggu di pintu gerbang sambil berjaga melihat kondisi sekitar.

Kemudian satu pelaku yang memasuki halaman rumah, mendekati salah satu motor yang tengah terparkirkan dan pelaku tersebut melakukan aksinya. Setelah itu pelaku secara langsung membawa pergi motor itu dari kediaman rumah korban.

”Kejadiannya sekira pukul 04.00 WIB, sudah kita laporkan kepada polisi,” kata korban Rizky Farhan (24), Kamis (16/9/2021).

Dia terkejut saat terbangun pagi hari sepeda motornya sudah raib. Curiga dengan kondisi itu, kemudian dia melihat rekaman CCTV. Kaget bukan kepalang, ternyata duo pencuri melakukan aksinya dirumahnya.

”Saya melihat salah satu sepeda motor yang diparkirkan di halaman rumah sudah tidak ada,” ungkapnya.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Megapolitan
7 jam lalu

3 Jalur Alternatif Jakarta Bekasi Ini Cocok untuk Jam Sibuk, Anti Stres Sepanjang Perjalanan

Megapolitan
2 hari lalu

Pramono Yakin Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Terinspirasi Tontonan Medsos, Bukan Bullying

Buletin
2 hari lalu

Mahasiswi Jatuh dari Lantai 3 Gedung Universitas Pakuan Terekam CCTV

Soccer
4 hari lalu

Rumah Raheem Sterling Dibobol Maling Saat Bersama Anak-Anaknya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal