JAKARTA, iNews.id - Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung buka suara terkait kelangkaan stok beras premium. Ia mengatakan hal itu terjadi karena adanya kepanikan yang kemudian menimbun pasokan.
"Karena ini kan begini, kemarin ada panic buying lah. Ada orang kemudian menimbun. Dan saya minta sekarang segera dinormalkan kembali," ujar Pramono di Balai Kota Jakarta, Rabu (3/9/2025).
Untuk itu, ia mengaku akan terus memantau stok beras di Jakarta agar bisa kembali normal dalam waktu dekat. Sebab, saat ini stok beras yang tersedia bukan jenis premium.
"Yang pertama sebenarnya untuk pangan Jakarta, terutama untuk masyarakat yang umumnya bukan beras premium, itu sampai dengan akhir bulan Oktober tersedia. Bahwa kemudian dalam pantauan ada yang kemudian kelangkaan beras-beras premium, ini memang sekarang sedang kita tangani," kata dia.