Bermodal Tali Tambang, Kuli Bangunan di Bekasi Nekat Rampok Mantan Majikan 

Ade Suhardi
Kuli bangunan di Bekasi nekat merampok mantan majikan. (foto ilustrasi)

BEKASI, iNews.id - Seorang pria berinisial RT nekat merampok dan menyekap mantan majikannya di Jalan Perumahan Firdaus Residence, Cibarusah, Kabupaten Bekasi. Pria yang sehari-hari bekerja sebagai kuli bangunan ini bermodalkan tali tambang saat beraksi.

Aksi itu terjadi pada Selasa (21/5/2024) dini hari. Menurut Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Twedi Aditya Bennyahdi, motif pelaku melakukan aksinya karena terdesak kebutuhan.

"Pelaku merupakan tukang yang bekerja di TKP," kata Twedi.

Pelaku melancarkan aksinya dengan cara masuk ke dalam rumah korban melalui pintu pagar depan, kemudian naik ke lantai 2 melalui tangga yang ada di luar.

Setelah itu, pelaku membuka genteng dan plafon rumah, kemudian turun ke bawah menggunakan tambang berwarna putih dan masuk ke dalam rumah.

"Setelah itu, pelaku mengikat kedua tangan dan kaki korban dengan menggunakan lakban dan gorden, serta menutup kedua matanya," kata Twedi.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Destinasi
10 hari lalu

Viral Open Trip ke Bantar Gebang, Biaya mulai dari Rp99.900!

Health
10 hari lalu

Fenomena Hujan Debu Hitam di Bekasi Berisiko Sebabkan Kanker jika Lambat Diatasi, Ini Penjelasannya

Megapolitan
12 hari lalu

3 Jalur Alternatif Jakarta Bekasi Ini Cocok untuk Jam Sibuk, Anti Stres Sepanjang Perjalanan

Megapolitan
13 hari lalu

14 WN China Tepergok Jadi Kuli Bangunan di Kelapa Gading, Langgar Izin Tinggal

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal