JAKARTA, iNews.id - Provinsi DKI Jakarta kembali mencatatkan penambahan pasien terkonfirmasi positif. Data terbaru yang disampaikan Gugus Tugas Nasional Percepatan Penanganan Covid-19 mencatatkan, penambahan 361 orang.
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto menyampaikan data tersebut dalam keterangan pers di Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Jakarta, Senin (20/7/2020). Data tersebut dimutakhirkan pukul 12.00 WIB.
Dengan penambahan tersebut, pasien positif di Ibu Kota secara kumulatif menjadi 16.899 orang. Jumlah sebelumnya pasien positif 16.538 orang.
Sedangkan pasien sembuh dari Covid-19 di Jakarta bertambah 154 dari jumlah sebelumnya 10.444 orang. Total pasien sembuh menjadi 10.598 orang.
Sementara pasien yang meninggal dunia karena terinfeksi Covid-19 secara kumulatif menjadi 745 orang. Jika melihat jumlah sebelumnya 736, penambahan hari ini tercatat 9 orang.