BMKG Prediksi Curah Hujan di Jakarta Meningkat hingga Agustus, Waspada Banjir

Ari Sandita Murti
BMKG memprediksi curah hujan di Jakarta meningkat pada akhir Juli hingga Agustus 2024. Masyarakat diimbau waspada potensi banjir. (Foto: Ilustrasi/Ist)

JAKARTA, iNews.id - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi curah hujan di Jakarta meningkat pada akhir Juli hingga Agustus 2024 mendatang. Masyarakat diingatkan waspada potensi banjir.

"Ke depan akan mengalami peningkatan potensi hujan pada akhir Juli dan Agustus 2024," ujar Pengamat Meteorologi dan Geofisika BMKG, Nanda Alfuadi melalui keterangannya, Minggu (21/7/2024).

Menurut dia, wilayah Jabodetabek masih relatif kering pada sepekan ke depan. Jakarta masih musim kemarau lantaran jumlah curah hujan dalam satu dasarian atau 10 hari belum mencapai 50 milimeter dan diikuti oleh dua dasarian berikutnya.

Meski begitu, kata dia, kemarau adalah kondisi saat cuaca tanpa hujan lebih sering terjadi dibandingkan cuaca hujan. Apalagi, perubahan iklim juga mempengaruhi pola musim.

"Sehingga kemarau bukan berarti tidak ada hujan sama sekali," tuturnya.

Alhasil, kata dia, karakteristik awan hujan di musim kemarau harus menjadi perhatian, terlebih soal frekuensi pembentukan yang rendah, awan kumulus, dan pembentukan lokal.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Internasional
1 jam lalu

Topan Kalmaegi Ngamuk di Filipina, Korban Tewas Tembus 100 Orang

Sains
12 jam lalu

Supermoon 5 November 2025 di Jakarta Malam Ini Tertutup Awan, Ini Fotonya!

Internasional
1 hari lalu

Dahsyatnya Terjangan Topan Kalmaegi di Filipina, Mobil bak Mainan Bertumpukan di Jalanan

Nasional
1 hari lalu

Gempa M5,1 Guncang Halmahera Barat Malut, Tak Berpotensi Tsunami

Nasional
2 hari lalu

Gempa Besar Magnitudo 6,1 Guncang Supiori Papua

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal