Bom Palsu di Dekat Rumah Ahmad Yani Berisi Serbuk Petasan, Polisi Buru Pelaku

Carlos Roy Fajarta
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus (foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id- Polisi berhasil mengidentifikasi isi fake bom atau bom palsu yang ada di dekat rumah aktivis Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) Ahmad Yani di Cipinang Indah, Duren Sawit, Jakarta Timur. Bom palsu itu berisi serbuk petasan.

"Barang mencurigakan diduga bom itu dibawa ke Mako Brimob Kelapa Dua Depok untuk didalami. Hasilnya barang tersebut adalah fake bom, atau bom palsu, atau bom mainan yang dibuat," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus di Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Jumat (26/3/2021).

Dari pengecekan Puslabfor Mabes Polri, Yusri mengungkapkan ada beberapa rangkaian dan komponen. Komponen itu terdiri baterai, jam weker, kabel-kabel, dan pipa hingga serbuk-serbuk.

"Juga ada beberapa serbuk di dalam benda diduga bom tersebut, indikasinya itu adalah serbuk petasan. Rangkaiannya memang betul tapi itu tidak akan meledak karena pemicunya tidak ada. Setelah dibuka baru diketahui," kata Yusri Yunus.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Megapolitan
1 tahun lalu

Koper Diduga Bom di Tamansari Jakbar, Polisi Temukan 12 Lempengan Aluminium

Megapolitan
1 tahun lalu

Geger Koper Warna Hitam Diduga Bom di Tamansari Jakbar, Gegana Turun Tangan

Megapolitan
1 tahun lalu

Ahmad Yani Jadi Ketua Sementara DPRD Jakarta Periode 2024-2029

Megapolitan
1 tahun lalu

Koper Misterius Bikin Geger Warga Ciputat, Ternyata Isinya Pakaian Bekas

Mobil
2 tahun lalu

Soebronto Laras Meninggal Dunia, Sempat Siapkan Acara Syukuran 80 Tahun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal