Copot Oknum Polisi Minta Sekarung Bawang, Kapolda Metro Jaya: BLENDER!

Irfan Ma'ruf
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran. (Foto: Bid Humas Polda Metro Jaya).

JAKARTA, iNews.id - Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran telah mencopot oknum polisi lalu lintas (polantas) yang viral karena menukar surat tilang dengan sekarung bawang saat bertugas. Dia menegaskan tidak akan ragu menundak oknum yang berulah.

Fadil Imran menyampaikan hal itu dalam postingan di akun resmi Instagram-nya, Rabu (3/11/2021). "BLENDER! Kami tidak akan ragu menindak oknum yang berulah. Salam, FI," kata Fadil Imran, dikutip iNews.id.

Diketahui, oknum polantas peminta tersebut telah dipindahkan ke bagian Yanma Polda Metro Jaya. 

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus sebelumnya mengatakan, pencopotan tersebut menunjukkan sikap tegas Kapolda Metro Jaya terhadap anggotanya yang melanggar.

"Pak Kapolda Metro Jaya sudah tegas, ada punishment ada reward. Anggota yang melakukan kegiatan keberhasilan akan diberikan penghargaan. Tapi yang melakukan pelanggaran akan diberikan punishment," ujar Yusri di Polda Metro Jaya, Selasa (2/11/2021). 

Editor : Maria Christina
Artikel Terkait
Megapolitan
8 hari lalu

Kapolda Metro Lantik 6 Kapolres dan 2 Direktur Baru, Ini Daftarnya

Megapolitan
13 hari lalu

Polda Metro Catat 440 Aksi Tawuran di Jakarta Sepanjang 2025

Megapolitan
14 hari lalu

Polda Metro Jaya Terima Laporan Kejahatan Terbanyak di Indonesia selama 2025

Megapolitan
1 bulan lalu

Mobil MBG Tabrak Kerumunan Siswa SD di Jakut, Kapolda Metro Pastikan Tak Ada Korban Tewas 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal