Cuaca Buruk, Operasional Kapal Cepat ke Kepulauan Seribu Dihentikan

Tim iNews
Ilustrasi kapal cepat Kepulauan Seribu (dok. Pemprov Jakarta)

JAKARTA, iNews.id - Dinas Perhubungan (Dishub) Jakarta menghentikan sementara operasional kapal cepat rute Kepulauan Seribu yang berangkat dari Pelabuhan Muara Angke, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara. Penghentian ini dilakukan akibat cuaca buruk yang berpotensi membahayakan keselamatan pelayaran.

Kebijakan tersebut diambil menyusul kondisi cuaca ekstrem yang ditandai curah hujan tinggi serta gelombang laut yang cukup besar. Dishub Jakarta menegaskan langkah ini bersifat antisipatif demi meminimalkan risiko kecelakaan di laut.

Kepala Unit Pengelola Angkutan Perairan Dishub Jakarta, Muhamad Wildan Anwar, mengatakan keputusan penghentian operasional kapal cepat mengacu pada informasi cuaca dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), serta belum diterbitkannya izin berlayar oleh Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Muara Angke.

"Keselamatan penumpang adalah prioritas utama. Berdasarkan informasi cuaca dari BMKG dan hasil pemantauan di lapangan, kondisi perairan saat ini belum memungkinkan untuk pelayaran kapal cepat menuju Kepulauan Seribu," ujarnya dalam keterangan resmi Pemprov Jakarta, Selasa (13/1/2026).

Wildan menjelaskan, terdapat empat lintasan utama kapal cepat Dishub DKI Jakarta yang untuk sementara waktu tidak beroperasi. Pertama, lintasan Muara Angke-Pulau Untung Jawa-Pulau Lancang-Pulau Payung-Pulau Tidung. Kedua, lintasan Muara Angke-Pulau Untung Jawa-Pulau Pari-Pulau Panggang-Pulau Pramuka.

Ketiga, lintasan Muara Angke-Pulau Pari-Pulau Pramuka-Pulau Kelapa. Keempat, lintasan Muara Angke-Pulau Kelapa-Pulau Sabira.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Megapolitan
13 hari lalu

Catat! 36 Titik Parkir saat Perayaan Malam Tahun Baru di Jakarta

Megapolitan
16 hari lalu

Libur Nataru, Kepulauan Seribu Masih Diminati Ribuan Wisatawan

Megapolitan
27 hari lalu

Catat! Dishub DKI Tambah 4 Kapal Wisata ke Kepulauan Seribu selama Nataru

Megapolitan
1 bulan lalu

Pramono Kirim 15 Ton Sembako ke Kepulauan Seribu, Stabilkan Harga Jelang Nataru

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal